kumpalanNEWS – Ketua Umum Partai Golkar, Bahlil Lahadalia, mengumumkan struktur baru Dewan Pembina Partai Golkar pada Kamis, 22 Agustus 2024.
Dalam pengumuman tersebut, Bahlil menetapkan Agus Gumiwang Kartasasmita sebagai Ketua Dewan Pembina Partai Golkar untuk periode 2024-2029.
Pengumuman ini disampaikan langsung dari Kantor Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai Golkar di Jakarta.
“Setelah melalui pertimbangan yang matang bersama para pemangku kepentingan, kami memutuskan untuk menetapkan Bapak Agus Gumiwang Kartasasmita sebagai Ketua Dewan Pembina Partai Golkar untuk periode 2024-2029,” ujar Bahlil.
Bahlil menegaskan bahwa keputusan ini diambil setelah kajian yang mendalam serta mempertimbangkan berbagai dinamika dan suasana kebatinan yang berkembang di internal partai.
“Proses ini memang membutuhkan usaha yang tidak sedikit untuk mencapai kesepahaman, tetapi akhirnya kita dapat mencapai keputusan bersama,” tambahnya.
Dalam kesempatan yang sama, Bahlil juga membantah isu yang beredar bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan diangkat sebagai Ketua Dewan Pembina Partai Golkar.
“Tidak ada pembahasan terkait Pak Presiden Jokowi menjadi Ketua Dewan Pembina sampai saat ini. Itu tidak benar,” tegasnya.
Bahlil Lahadalia sebelumnya terpilih sebagai Ketua Umum Partai Golkar untuk periode 2024-2029, menggantikan Airlangga Hartarto yang memutuskan untuk tidak melanjutkan masa jabatannya.
Bahlil terpilih sebagai calon tunggal melalui proses aklamasi dan juga ditunjuk sebagai formatur tunggal, yang memiliki kewenangan penuh untuk menyusun kepengurusan partai ke depan.***