Bupati Sukabumi Resmi Buka Bazar Ramadhan 1446 H, Dukung UMKM dan Produk Lokal

- Admin

Rabu, 19 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Momen Bupati Sukabumi buka Bazar Ramadhan 1446 H di Kecamatan Sukalarang. | Dok. Diskominfosan

i

Momen Bupati Sukabumi buka Bazar Ramadhan 1446 H di Kecamatan Sukalarang. | Dok. Diskominfosan

KumpalanNEWS – Bupati Sukabumi H. Asep Japar, didampingi Wakil Bupati H. Andreas dan Sekda Ade Suryaman, secara resmi membuka Bazar Ramadhan 1446 H/2025 di Kecamatan Sukalarang.

Kegiatan yang berlangsung di Halaman Masjid Al-Jabar, Rabu (19/3), ini bertujuan untuk mendukung promosi dan pemasaran produk lokal kepada masyarakat.

Dalam sambutannya, Bupati Asep Japar mengapresiasi peran Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) dalam memperkenalkan produk daerah kepada masyarakat.

Menurutnya, semakin dekat masyarakat dengan produk lokal, semakin besar rasa kepemilikan yang mendorong mereka untuk membeli dan mendukung produk tersebut.

Baca Juga :  Bupati Sukabumi Terima Kunjungan Sekretaris Kemenkop, Bahas Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih

“Promosi pemasaran produk di bulan suci Ramadan adalah momentum yang sangat baik. Apalagi, menjelang Idulfitri, harga kebutuhan pokok cenderung naik. Melalui bazar ini, Pemkab Sukabumi berupaya menyediakan produk dengan harga terjangkau,” ujar Bupati.

Ia berharap Bazar Ramadhan 1446 H dapat menumbuhkan kepedulian, kebersamaan, serta sinergi antara pemerintah daerah dan pelaku usaha dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Baca Juga :  DPRD Kabupaten Sukabumi Semangati Paskibraka Jelang HUT RI ke 79

Sementara itu, Kepala Disdagin, Dani Tarsoni, menyampaikan bahwa bazar ini bertujuan memberikan akses barang kebutuhan dengan harga terjangkau bagi masyarakat.

Produk yang tersedia beragam, mulai dari sembako murah, pakaian, paket hemat Lebaran, aneka kue, hingga peralatan rumah tangga.

“Selain itu, bazar ini juga menjadi wadah bagi pelaku UMKM lokal untuk mempromosikan dan menjual produk mereka,” ujarnya.

Selain berbelanja, pengunjung juga dapat memperoleh informasi mengenai berbagai program Disdagin yang mendukung pengembangan UMKM dan perdagangan lokal.

Baca Juga :  Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi 2025-2030 Resmi Dilantik Presiden RI

Dalam kesempatan tersebut, Bupati, Wakil Bupati, dan Sekda turut menyerahkan dokumen administrasi kependudukan berupa KTP dan Kartu Keluarga kepada perwakilan warga. Setelahnya, rombongan melakukan peninjauan ke stand-stand Bazar Ramadhan.

Acara ini turut dihadiri oleh anggota DPRD Dapil IV, para kepala perangkat daerah, Camat Sukalarang, Ketua TP PKK, Ketua DWP, Ketua GOW Kabupaten Sukabumi, serta tamu undangan lainnya.***

Follow WhatsApp Channel kumpalan.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Syiar Alquran dan Penguatan SDM: Pesan Bupati di Khotam Akbar Komunitas Tilawah
Aksi Nyata Mahasiswa Unlip: KKN Jadi Ajang Aktualisasi Ilmu dan Pengabdian
Hadapi Penilaian KKS 2025, Sekda Sukabumi Ajak Stakeholder Tingkatkan Inovasi
Wujudkan Kabupaten Layak Anak, Sekda Tekankan Peran Orangtua dan Stakeholder
Bangun Rutilahu hingga Wirausaha, KB FKPPI Dapat Pujian dari Wabup Andreas
Evaluasi dan Akselerasi, Pemkab Sukabumi Fokus Tekan Stunting Tahun Ini
Jalan Mayjen Kunto Arief Wibowo Diresmikan, Bupati Asep Japar Dorong Pertanian Organik di Sukabumi
HAKLI Diminta Aktif Edukasi Masyarakat, Sekda: Bangun Sukabumi Butuh Kebersamaan

Berita Terkait

Selasa, 29 April 2025 - 13:14 WIB

Syiar Alquran dan Penguatan SDM: Pesan Bupati di Khotam Akbar Komunitas Tilawah

Selasa, 29 April 2025 - 13:10 WIB

Hadapi Penilaian KKS 2025, Sekda Sukabumi Ajak Stakeholder Tingkatkan Inovasi

Senin, 28 April 2025 - 18:25 WIB

Wujudkan Kabupaten Layak Anak, Sekda Tekankan Peran Orangtua dan Stakeholder

Senin, 28 April 2025 - 17:26 WIB

Bangun Rutilahu hingga Wirausaha, KB FKPPI Dapat Pujian dari Wabup Andreas

Senin, 28 April 2025 - 12:16 WIB

Evaluasi dan Akselerasi, Pemkab Sukabumi Fokus Tekan Stunting Tahun Ini

Berita Terbaru

error: Content is protected !!