Wakil Bupati Sukabumi Panen Jamur Merang Semi di Nyalindung, Apresiasi Kinerja Positif FKPPI

- Admin

Jumat, 31 Mei 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KumpalanNEWS – Wakil Bupati Sukabumi, H. Iyos Somantri, memanen jamur merang semi di Kampung Cikuda, Desa Bojongkalong, Kecamatan Nyalindung, pada Jumat (31 Mei 2024).

Panen perdana ini merupakan hasil budidaya Keluarga Besar Forum Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI-Polri (KB FKPPI) Kabupaten Sukabumi.

Menurut data, terdapat lima kumbung jamur yang dikelola unit usaha Swa Dharma Eka Kerta (Swadek) KB FKPPI Kabupaten Sukabumi. Kumbung tersebut tersebar di beberapa rayon, salah satunya di Nyalindung.

H. Iyos mengapresiasi kegiatan yang dilakukan FKPPI Kabupaten Sukabumi. “Ini sebuah hal positif dari kita untuk kepentingan anggota, keluarga, dan masyarakat,” ujarnya.

Ia mendorong organisasi tersebut untuk mengembangkan potensi, termasuk jamur yang saat ini sedang dikembangkan.

“Kembangkan lagi untuk lebih luas. Kinerja organisasi kemasyarakatan ini dapat memberikan contoh yang sangat baik,” ucapnya.

Ketua KB FKPPI Kabupaten Sukabumi, Heri Mulyana, mengatakan, organisasi yang dipimpinnya saat ini lebih mengedepankan pemberdayaan SDM dan perekonomian. Hal itu demi menyejahterakan anggota dan meluas hingga ke masyarakat.

“Kami ingin menimbulkan kemandirian lewat berbagai hal positif,” ungkapnya.

Unit usaha yang dilakukannya diberi nama Swa Dharma Eka Kerta sebagai bentuk motivasi juang FKPPI terkait mandiri dalam tekad untuk membangun bangsa dan negara.

“Hal ini juga yang kami lakukan dalam motivasi usaha. Semoga usaha kami bisa terus berkembang hingga ke 47 kecamatan. Termasuk di bidang perikanan, peternakan, hingga UMKM,” pungkasnya.***

Baca Juga :  Tugu KKS Palabuhanratu: Simbol Kebanggaan dan Titik Nol Kilometer Kabupaten Sukabumi
Follow WhatsApp Channel kumpalan.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Pengambilan Sumpah Pimpinan DPRD Kabupaten Sukabumi Masa Jabatan 2024-2029, Pimpinan Definitif Resmi Dilantik
Baru Sebulan Menjabat Kapolres Sukabumi, AKBP Samian Ungkap 22 Kasus Narkoba
Resmi! Alun-Alun Gadobangkong Jadi Ikon Baru Ibu Kota Kabupaten Sukabumi Usai Serah Terima dengan Pemprov Jabar
Anggota DPRD Fraksi PKB Salurkan Gaji Pertama untuk Bantu Perbaiki Rumah Tidak Layak Huni di Simpenan
DPP Golkar Tunjuk Budi Azhar untuk Pimpin DPRD Sukabumi hingga 2029
Pimpinan DPRD Belum Definitif, Bupati Sukabumi: Anggaran Terancam Tertunda
Ketua DPRD Sementara Harap Kabupaten Sukabumi Tingkatkan Karya di Usia 154 Tahun
Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Sukabumi Peringati Hari Jadi Ke-154

Berita Terkait

Rabu, 25 September 2024 - 23:22 WIB

Pengambilan Sumpah Pimpinan DPRD Kabupaten Sukabumi Masa Jabatan 2024-2029, Pimpinan Definitif Resmi Dilantik

Selasa, 17 September 2024 - 13:48 WIB

Baru Sebulan Menjabat Kapolres Sukabumi, AKBP Samian Ungkap 22 Kasus Narkoba

Kamis, 12 September 2024 - 20:06 WIB

Resmi! Alun-Alun Gadobangkong Jadi Ikon Baru Ibu Kota Kabupaten Sukabumi Usai Serah Terima dengan Pemprov Jabar

Rabu, 11 September 2024 - 22:09 WIB

Anggota DPRD Fraksi PKB Salurkan Gaji Pertama untuk Bantu Perbaiki Rumah Tidak Layak Huni di Simpenan

Rabu, 11 September 2024 - 20:53 WIB

DPP Golkar Tunjuk Budi Azhar untuk Pimpin DPRD Sukabumi hingga 2029

Berita Terbaru