Bupati Sukabumi Minta Seluruh Pihak Bersinergi Percepat Pembangunan Fasilitas Koperasi Merah Putih

- Admin

Kamis, 11 Desember 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sukabumi percepat pendataan lahan untuk Gerai Koperasi Merah Putih. | FB/Pemerintah Kabupaten Sukabumi

i

Sukabumi percepat pendataan lahan untuk Gerai Koperasi Merah Putih. | FB/Pemerintah Kabupaten Sukabumi

KumpalanNEWS – Bupati Sukabumi Asep Japar menegaskan pentingnya sinergi seluruh jajaran pemerintah daerah dalam mempercepat pendataan lahan yang memenuhi kriteria pembangunan fasilitas pendukung Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih.

Penekanan tersebut disampaikan dalam Rapat Koordinasi Pendataan Koperasi Merah Putih yang digelar di Pendopo Sukabumi, Kamis (11/12/2025).

Rakor yang dipandu Sekretaris Daerah Ade Suryaman itu turut dihadiri Wakil Bupati Sukabumi dan Dandim 0622.

Dalam arahannya, Bupati menyebutkan bahwa pemerintah provinsi, kabupaten/kota, serta pemerintah desa harus mengoordinasikan pendataan lahan yang layak, memfasilitasi penyelesaian status kepemilikan lahan, dan memastikan lokasi berada di area strategis, mudah dijangkau masyarakat, dekat fasilitas publik, serta aman dari risiko bencana.

“Untuk mempercepat pembangunan Gerai KMP, saya meminta PTPN, Perhutani, dan Taman Nasional bersinergi dengan seluruh pemangku kepentingan agar instruksi Presiden ini segera dapat diwujudkan,” ujarnya.

Bupati menambahkan bahwa percepatan pendataan lahan merupakan langkah strategis untuk memperkuat keberadaan Koperasi Merah Putih di tingkat desa dan kelurahan, sekaligus mendorong pemberdayaan ekonomi masyarakat dalam rangka mewujudkan pembangunan nasional yang inklusif dan berkeadilan.

Rakor ini diketahui merupakan tindak lanjut Instruksi Presiden Nomor 17 Tahun 2025 tentang percepatan pembangunan gerai, pergudangan, dan kelengkapan Koperasi Merah Putih.***

Follow WhatsApp Channel kumpalan.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Lailatul Ijtima Jadi Momentum Introspeksi dan Penguatan Kolaborasi Pembangunan Sukabumi
21 Camat di Kabupaten Sukabumi Resmi Dilantik sebagai PPATS
Sekda Sukabumi Minta Camat sebagai PPATS Berikan Layanan Prima dan Profesional
Bupati Sukabumi Kukuhkan dan Ambil Sumpah Jabatan Manajerial Pemkab Sukabumi
Panen Raya Jagung Kuartal I, Wabup Sukabumi Tekankan Pentingnya Kolaborasi untuk Kemandirian Pangan
Wabup Sukabumi Lepas Siswa Prakerin dan Resmikan Program SMK Go Global di SMK Ma’arif NU Al-Fathonah
Buka Tandem Baper, Sekda Sukabumi Ajak Orangtua Arahkan Anak ke Kegiatan Positif
Wabup Sukabumi Pantau Malam Pergantian Tahun, Apresiasi Soliditas Lintas Sektor

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 16:44 WIB

Lailatul Ijtima Jadi Momentum Introspeksi dan Penguatan Kolaborasi Pembangunan Sukabumi

Rabu, 14 Januari 2026 - 22:21 WIB

21 Camat di Kabupaten Sukabumi Resmi Dilantik sebagai PPATS

Rabu, 14 Januari 2026 - 22:13 WIB

Sekda Sukabumi Minta Camat sebagai PPATS Berikan Layanan Prima dan Profesional

Kamis, 8 Januari 2026 - 19:50 WIB

Bupati Sukabumi Kukuhkan dan Ambil Sumpah Jabatan Manajerial Pemkab Sukabumi

Kamis, 8 Januari 2026 - 19:44 WIB

Panen Raya Jagung Kuartal I, Wabup Sukabumi Tekankan Pentingnya Kolaborasi untuk Kemandirian Pangan

Berita Terbaru

Sebanyak 21 camat di Kabupaten Sukabumi resmi dilantik sebagai PPATS. | FB/Pemerintah Kabupaten Sukabumi

Pemerintahan

21 Camat di Kabupaten Sukabumi Resmi Dilantik sebagai PPATS

Rabu, 14 Jan 2026 - 22:21 WIB

error: Content is protected !!