KumpalanNEWS – Bupati Sukabumi Asep Japar resmi melantik M. Royanudin AS sebagai Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Sukabumi periode 2025-2030, bertempat di Pendopo pada Selasa, 21 Oktober 2025. Pelantikan tersebut turut melantik jajaran dewan penasihat dan pengurus FKUB yang akan menjalankan tugas lima tahun ke depan.
Dalam sambutannya, Asep Japar menegaskan pentingnya peran FKUB sebagai garda terdepan dalam menjaga keharmonisan antarumat beragama, terutama di tengah derasnya arus informasi yang berpotensi menimbulkan disinformasi dan konflik sosial.
“FKUB harus mampu menjadi penyampai pesan damai dan menangkal isu yang mengancam kerukunan. Dengan semangat gotong-royong dan dialog yang intensif, saya yakin FKUB dapat menjalankan tugasnya secara optimal,” ujarnya.
Bupati juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk turut serta menjaga Kabupaten Sukabumi sebagai wilayah yang aman, nyaman, dan damai. Ia menekankan bahwa keberagaman bukan pemisah, melainkan kekuatan yang harus dirawat bersama.
Sementara itu, Ketua FKUB Kabupaten Sukabumi M. Royanudin AS menyebut Kabupaten Sukabumi sebagai cerminan Indonesia dalam skala kecil karena kaya akan keberagaman agama, suku, dan budaya. Ia menegaskan FKUB memiliki tanggung jawab strategis dalam menjaga toleransi dan persatuan.
“Pelantikan ini bukan sekadar seremonial, melainkan pengemban tugas suci untuk mewujudkan kerukunan sejati di tengah masyarakat,” tegasnya.***