Kerja Sama Media dengan Pemda Sukabumi Makin Ketat, Ini Aturannya!

- Admin

Kamis, 13 Februari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Diskominfosan Sukabumi sosialisasikan Perbup kerja sama media, Dewan Pers apresiasi langkah ini. | Dok. Diskominfosan

i

Diskominfosan Sukabumi sosialisasikan Perbup kerja sama media, Dewan Pers apresiasi langkah ini. | Dok. Diskominfosan

KumpalanNEWS – Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian (Diskominfosan) Kabupaten Sukabumi menggelar sosialisasi Peraturan Bupati (Perbup) Sukabumi Nomor 67 Tahun 2022 tentang pedoman kerja sama publikasi pemerintah daerah dengan media massa.

Acara ini berlangsung di Pangrango Resort pada Kamis, 13 Februari 2025, dan mendapat sambutan positif dari Dewan Pers.

Baca Juga :  DKIP Sukabumi Gelar Sosialisasi PPID dan Pengelolaan Medsos, Tingkatkan Keterbukaan Informasi dan Sinergitas

Perwakilan Dewan Pers, Asep Setiawan, menyatakan bahwa Perbup tersebut merupakan langkah maju bagi pemerintah, media, dan wartawan.

Ia menekankan pentingnya profesionalisme dalam industri pers, baik dari sisi lembaga media maupun wartawannya.

“Peraturan ini sangat positif bagi perkembangan pers di Sukabumi. Media harus memiliki sertifikasi yang benar, dan wartawan sebaiknya memiliki kartu Uji Kompetensi Wartawan (UKW), terutama bagi pemimpin redaksi yang wajib memiliki UKW kategori Utama,” ujar Asep.

Baca Juga :  Anggota DPRD Soroti Penggunaan Vendor di Perayaan HJKS Ke-154

Sementara itu, Kepala Diskominfosan Kabupaten Sukabumi, Mubtadi Latip, menegaskan bahwa Perbup ini berlandaskan payung hukum yang jelas, yakni Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 tentang Pers serta regulasi lainnya.

“Peraturan ini bukan untuk menghambat, tetapi menjadi pedoman agar kerja sama media dengan pemerintah berjalan sesuai koridor yang tepat,” ungkapnya.

Baca Juga :  Diskominfosan Kabupaten Sukabumi Dorong Etika Kerja Lewat Pengajian Taqwa

Ia juga menambahkan bahwa hubungan Pemerintah Kabupaten Sukabumi dengan media massa selama ini sudah terjalin dengan baik dan berharap sosialisasi ini dapat semakin memperkuat sinergi dalam mendukung pembangunan daerah.***

Follow WhatsApp Channel kumpalan.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi 2025-2030 Resmi Dilantik Presiden RI
Beasiswa Dipangkas, Mendiktisaintek Minta Dikembalikan, Sri Mulyani: Tenang, KIP Kuliah Nggak Ikut Diet Anggaran!
Diskominfosan Kabupaten Sukabumi Kasih Solusi! Proses Kerja Sama Media Kini Lebih Cepat, Efisien, dan Transparan
Bupati Cup 2025 Resmi Dibuka, Disbudpora: Mini Soccer Jadi Wadah Pengembangan Bakat
Jelang Ramadhan 2025, Pemkab Sukabumi Pastikan Stabilitas Harga dengan Langkah Konkret
Situs Tugu Gede Cengkuk, Saksi Bisu Peradaban Kuno di Sukabumi yang Perlu Dilestarikan
Ateng Trisnadi Tutup Bimtek Penguatan Refleksi dan Komunitas Belajar di Jenjang SMP Kabupaten Sukabumi
Resmi! Asep Japar dan Andreas Pimpin Sukabumi 2025-2030, DPRD Percepat Administrasi

Berita Terkait

Kamis, 20 Februari 2025 - 17:32 WIB

Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi 2025-2030 Resmi Dilantik Presiden RI

Sabtu, 15 Februari 2025 - 13:29 WIB

Beasiswa Dipangkas, Mendiktisaintek Minta Dikembalikan, Sri Mulyani: Tenang, KIP Kuliah Nggak Ikut Diet Anggaran!

Jumat, 14 Februari 2025 - 16:36 WIB

Diskominfosan Kabupaten Sukabumi Kasih Solusi! Proses Kerja Sama Media Kini Lebih Cepat, Efisien, dan Transparan

Kamis, 13 Februari 2025 - 17:05 WIB

Kerja Sama Media dengan Pemda Sukabumi Makin Ketat, Ini Aturannya!

Rabu, 12 Februari 2025 - 01:51 WIB

Bupati Cup 2025 Resmi Dibuka, Disbudpora: Mini Soccer Jadi Wadah Pengembangan Bakat

Berita Terbaru

error: Content is protected !!