RAPBD 2025: Disbudpora Sukabumi Targetkan Tambahan Anggaran untuk Program Utama

- Admin

Jumat, 1 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KumpalanNEWS – Dinas Kebudayaan Pemuda dan Olahraga (Disbudpora) dan Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Sukabumi menggelar rapat kerja dengan Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi untuk membahas Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) tahun 2025.

Pertemuan ini dilaksanakan di Kantor Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah (DKUKM) Kabupaten Sukabumi dan dihadiri oleh perwakilan dari setiap instansi terkait.

Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi, Ferry Supriyadi, menyampaikan bahwa perencanaan anggaran untuk tahun 2025 telah melalui pembahasan bersama dengan mitra komisi.

“Anggaran sementara masih bersifat fluktuatif, disesuaikan dengan kondisi dan kebutuhan postur APBD yang disampaikan oleh Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD). Tahap selanjutnya adalah pembahasan lanjutan antara komisi dengan Badan Anggaran (Banggar) DPRD, yang akan dilanjutkan dengan rapat bersama TAPD,” jelas Ferry, (24/10).

Ferry menambahkan bahwa Komisi IV akan mempertimbangkan catatan dari mitra komisi terkait prioritas kegiatan yang akan menjadi fokus utama dalam pembahasan anggaran.

“Meski begitu, semua akan disesuaikan dengan kemampuan anggaran yang ada di pemerintah daerah,” tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut, Disbudpora mengajukan permohonan tambahan anggaran guna mendukung berbagai program yang telah direncanakan.

“Kami akan mengajukan anggaran sesuai dengan target program, meskipun keterbatasan anggaran tetap menjadi pertimbangan. Detailnya akan dibahas lebih lanjut dalam tahap evaluasi anggaran berikutnya,” kata Ferry.

Kepala Disbudpora Kabupaten Sukabumi, Yudi Mulyadi, menyampaikan bahwa rencana kerja anggaran Disbudpora telah tersusun, dan koordinasi dengan Komisi IV DPRD sangat penting dalam memastikan keberlanjutan program.

“Kami akan bersinergi dalam mengidentifikasi kegiatan prioritas agar perencanaan Disbudpora berjalan optimal. Kami juga melaporkan pencapaian Disbudpora, termasuk perolehan 12 medali emas di PON,” ujar Yudi.

Rapat ini diharapkan dapat menghasilkan rancangan anggaran yang tepat sasaran untuk menunjang pengembangan sektor kebudayaan, pemuda, olahraga, dan pendidikan di Kabupaten Sukabumi.***

Baca Juga :  Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Sukabumi Ke-14 Tahun 2024
Follow WhatsApp Channel kumpalan.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Curah Hujan Tinggi, Pemkab Sukabumi Respon Cepat Atasi Dampak Bencana
Percepat Penurunan Stunting, DPPKB Kabupaten Sukabumi Gelar Rakor Evaluasi Tim Pendamping Keluarga
DLH Kabupaten Sukabumi Siapkan Aksi Bersih-bersih Drainase di Alun-alun Gadobangkong
Peringati Hari Vasektomi Sedunia 2024, DPPKB Sukabumi Fokus Tingkatkan Partisipasi KB Pria
Disbudpora Hadiri Rapat Koordinasi Pemberantasan Korupsi Terintegrasi di Sukabumi
Berbagi Inovasi: DPPKB Sukabumi Jadi Inspirasi Penurunan Stunting untuk Kabupaten Serang
Bupati dan Disbudpora Hadiri Acara Tabligh Akbar dalam Peringatan HKN Ke-60 di Sukabumi
Hamzah Gurnita Soroti Infrastruktur dan Guru Ngaji di Reses Perdana

Berita Terkait

Rabu, 4 Desember 2024 - 15:11 WIB

Curah Hujan Tinggi, Pemkab Sukabumi Respon Cepat Atasi Dampak Bencana

Selasa, 3 Desember 2024 - 15:56 WIB

Percepat Penurunan Stunting, DPPKB Kabupaten Sukabumi Gelar Rakor Evaluasi Tim Pendamping Keluarga

Senin, 2 Desember 2024 - 22:44 WIB

DLH Kabupaten Sukabumi Siapkan Aksi Bersih-bersih Drainase di Alun-alun Gadobangkong

Kamis, 28 November 2024 - 17:25 WIB

Peringati Hari Vasektomi Sedunia 2024, DPPKB Sukabumi Fokus Tingkatkan Partisipasi KB Pria

Kamis, 21 November 2024 - 15:32 WIB

Disbudpora Hadiri Rapat Koordinasi Pemberantasan Korupsi Terintegrasi di Sukabumi

Berita Terbaru