Sekda Sukabumi Tegaskan Efisiensi APBD 2025, Fokus pada Program Prioritas

- Admin

Sabtu, 8 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sekda Sukabumi tegaskan efisiensi APBD 2025 tanpa mengorbankan target kinerja daerah. | Diskominfosan

i

Sekda Sukabumi tegaskan efisiensi APBD 2025 tanpa mengorbankan target kinerja daerah. | Diskominfosan

KumpalanNEWS – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menggelar rapat bersama kepala perangkat daerah di Pendopo pada Jumat (7/3/2025).

Pertemuan ini membahas tindak lanjut efisiensi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2025 sesuai Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 1 Tahun 2025.

Dalam rapat tersebut, Ade menegaskan bahwa efisiensi anggaran harus dilakukan secara selektif tanpa mengganggu pencapaian target kinerja daerah.

“Beberapa anggaran harus dipangkas, tetapi tetap memperhatikan program prioritas,” ujarnya.

Ia menekankan bahwa keputusan efisiensi diserahkan kepada masing-masing perangkat daerah, karena mereka lebih memahami urgensi program yang dijalankan.

“Kami tidak asal memangkas. Setiap perangkat daerah harus memilah program yang esensial dan yang bisa ditunda,” tambahnya.

Panduan efisiensi yang diatur dalam Inpres mencakup pengurangan belanja seremonial, kajian, studi banding, pencetakan, publikasi, seminar, serta perjalanan dinas yang tidak memiliki output jelas.

Meskipun dilakukan efisiensi, Ade menegaskan bahwa target kinerja daerah tetap harus tercapai sesuai visi dan misi Kabupaten Sukabumi.

“Kita ingin keuangan efisien, tetapi kinerja tetap optimal. Saya yakin kepala perangkat daerah dapat menentukan mana yang harus diprioritaskan,” pungkasnya.***

Follow WhatsApp Channel kumpalan.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Lailatul Ijtima Jadi Momentum Introspeksi dan Penguatan Kolaborasi Pembangunan Sukabumi
21 Camat di Kabupaten Sukabumi Resmi Dilantik sebagai PPATS
Sekda Sukabumi Minta Camat sebagai PPATS Berikan Layanan Prima dan Profesional
Bupati Sukabumi Kukuhkan dan Ambil Sumpah Jabatan Manajerial Pemkab Sukabumi
Panen Raya Jagung Kuartal I, Wabup Sukabumi Tekankan Pentingnya Kolaborasi untuk Kemandirian Pangan
Wabup Sukabumi Lepas Siswa Prakerin dan Resmikan Program SMK Go Global di SMK Ma’arif NU Al-Fathonah
Buka Tandem Baper, Sekda Sukabumi Ajak Orangtua Arahkan Anak ke Kegiatan Positif
Wabup Sukabumi Pantau Malam Pergantian Tahun, Apresiasi Soliditas Lintas Sektor

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 16:44 WIB

Lailatul Ijtima Jadi Momentum Introspeksi dan Penguatan Kolaborasi Pembangunan Sukabumi

Rabu, 14 Januari 2026 - 22:21 WIB

21 Camat di Kabupaten Sukabumi Resmi Dilantik sebagai PPATS

Rabu, 14 Januari 2026 - 22:13 WIB

Sekda Sukabumi Minta Camat sebagai PPATS Berikan Layanan Prima dan Profesional

Kamis, 8 Januari 2026 - 19:50 WIB

Bupati Sukabumi Kukuhkan dan Ambil Sumpah Jabatan Manajerial Pemkab Sukabumi

Kamis, 8 Januari 2026 - 19:44 WIB

Panen Raya Jagung Kuartal I, Wabup Sukabumi Tekankan Pentingnya Kolaborasi untuk Kemandirian Pangan

Berita Terbaru

Sebanyak 21 camat di Kabupaten Sukabumi resmi dilantik sebagai PPATS. | FB/Pemerintah Kabupaten Sukabumi

Pemerintahan

21 Camat di Kabupaten Sukabumi Resmi Dilantik sebagai PPATS

Rabu, 14 Jan 2026 - 22:21 WIB

error: Content is protected !!